Kunjungan ke Panti Asuhan Asy Syamil

Sore ini pada tanggal 05 Juni 2016, sehari sebelum memasuki bulan suci ramadhan. Kami dari komunitas Bengkel Sabda mengunjungi panti asuhan Asy Syamil untuk berbagi kepada adik adik disana, karena mereka sungguh sangat memerlukan bantuan dari berbagai pihak.

Sebab itu, kami mengumpulkan beberapa bantuan dari beberapa donatur maupun dari anggota komunitas, semoga adik adik disana bisa menjalankan ibadah puasa dengan baik, semangat untuk belajar dan ibadah, begitu juga dengan ustad dan pengurus panti Asy Syamil, diberikan kesabaran dan semangat untuk mendidik adik adik disana, harapan saya, adik adik disana bisa bahagia layaknya anak anak yang lain. Aaaamiiiiin……

Hidup seperti roda, kadang diatas, begitu juga sebaliknya, ada yang hidup dengan serba kecukupan, pun sebaliknya, jangankan untuk membeli kebutuhan sekunder, untuk makan pun sebagian orang susah mendapatkannya, padahal kita semua hidup di bumi yang sama,,,

Untuk itu, jika kita termasuk orang yang masih bisa mendapatkan apapun yang kita inginkan, syukurilah,,, lihatlah kebawah, betapa banyak yang membutuhkan uluran tangan kita, bagikanlah sebagian dari rezeki yg kita dapatkan kepada anak anak dan orang yang yang tidak seberuntung kita, karena janji Allah itu pasti

baca : #BengkelSabdaPeduli Panti Asuhan Assyamil

Bulan yang ditunggu tunggu setiap umat islam,,, sudah didepan mata, bulan yang kita semua bisa merasakan apa yang dirasakan orang orang yang menahan lapar karena tidak ada yang akan dimakan, semoga kita semua diberikan kemudahan rezeki dann rasa mudah berbagi, ikhlas dalam memberi jauh dari kesombongan, kikir, dan segala sifat yang tidak baik, aamiiin…

Taqobbalallaahuminna waminkum , shiyaamana, wa shiyaamakum,,,
Minal aidin walfaidzin,
Mohon maaf lahir n bathin,,

Selamat menjalankan ibadah puasa 1437 H. Semoga kita semua kembali ke fitrah, Aamiiin

Panti Asuhan Assyaamil Batam mengucapkan Terimakasih yang sebesar besarnya kepada Keluarga Besar Bengkel Sabda yang telah melakukan kunjungan ke Panti Asuhan Assyaamil serta memberikan bantuan.
Semoga Komunitas Bengkel Sabda menjadi wadah yang mampu melahirkan pemuda pemudi yang hebat utk Indonesia. Aamiin

Baca : Kunjungan Pertama Bengkel Sabda ke Panti Asuhan Assyamil

BS/Laila

Be the first to comment

Leave a Reply