6 Ciri-ciri Hamil Muda

6 Ciri-ciri Hamil Muda
6 Ciri-ciri Hamil Muda

6 Ciri-ciri Hamil Muda

Saat dalam kondisi hamil, tentu saja pergerakkan tubuh kita tidak akan sebebas dan seleluasa waktu sebelum hamil. Dengan demikian, maka tak heran jika banyak sekali aturan-aturan yang berlaku untuk para ibu hamil. Untuk mendukung pertumbuhan janin selama kehamilan, kita dianjurkan untuk mengonsumsi makanan-makanan yang mengandung folat. Ya, makanan-makanan yang mengandung folat itu diantaranya adalah ikan salmon, kentang, telur ayam, kacang polong, buncis, dan umbi-umbian. Lantas, ciri2 hamil muda itu seperti apa sih? Nah, untuk mengetahui lebih jelasnya lagi tentang ciri-ciri hamil muda, mari sama-sama kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini :

  1. Muncul Flek / Bercak Darah

Meski sedang tidak mengalami menstruasi, flek atau bercak darah ini akan muncul. Bahkan, tak sedikit dari mereka yang merasa khawatir dengan adanya flek darah tersebut. Padahal, kemunculan flek darah di trimester kehamilan pertama itu adalah hal yang wajar dan tidak membahayakan. Dan biasanya, flek darah ini akan muncul sebelum menstruasi yang terjadi antara 8 hingga 10 hari setelah proses ovulasi. Di samping itu, kondisi ini juga akan disertai dengan kram pada bagian perut. Namun kamu tidak perlu khawatir, sebab kondisi tersebut akan hilang dengan sendirinya di trimester kehamilan kedua. Pemicu dari flek darah ini dikarenakan embiro yang menempel pada dinding rahim.

  1. Jadi Sering Buang Air Kecil

Pada trimester kehamilan pertama, biasanya akan ada peningkatan frekuensi air seni. Dengan demikian, kamu pun akan lebih sering bolak-balik ke kamar mandi untuk buang air kecil. Mengapa bisa demikian? Pasalnya, hal itu dikarenakan janin yang tumbuh dalam rahim telah menekan kantung kemih, serta adanya juga peningkatan pada sirkulasi darah. Di samping itu, kantung kemih menjadi lebih cepat dipenuhi oleh urine sehingga keinginan untuk buang air kecilnya menjadi lebih sering.

  1. Ngidam Namun Tidak Nafsu Untuk Memakannya

Inilah salah satu ciri-ciri paling umum yang terjadi pada wanita hamil muda. Ya, biasanya mereka ingin memakan makanan-makanan yang segar seperti bakso, rujak, mangga asam, dan lain sebagainya. akan tetapi, mereka malas untuk memakannya dikarenakan muncul rasa mual di perut.

  1. Peningkatan Temperatur Basal Tubuh

Saat terjadi ovulasi, biasanya tubuh ibu hamil akan meningkat. Ya, kondisi tersebut akan bertahan selama masa kehamilan. Selain itu, kondisi tersebut juga tidak akan menurun ke kondisi sebelum terjadinya ovulasi.

  1. Rasa Sakit Pada Punggung

Ciri-ciri berikutnya dari ibu hamil muda yang harus kalian ketahui, yakni terdapat rasa sakit pada bagian punggung. Selama di trimester kehamilan pertama, maka punggung kamu akan terasa sakit yang seiring dengan bertambahnya berat badan dan pusat gravitasi. Selain itu, rasa sakit pada punggung juga diakibatkan melemahnya ligamen.

  1. Perubahan Ukuran Payudara

Pada trimester kehamilan pertama, umumnya ukuran payudara kita akan membesar dari ukuran sebelumnya. Ya, membesarnya ukuran payudara ini dikarenakan adanya peningkatan hormone progesterone dan esterogen dalam tubuh. Tak hanya membesar, tekstur kulit payudara juga akan terasa lebih lembut, pembuluh vena tampak jelas, bagian puting ikut membesar dan warnanya menggelap, hingga muncul rasa gatal.

Itulah beberapa ciri-ciri hamil muda yang harus kalian ketahui. Di samping itu, kamu juga jangan sampai lupa untuk memenuhi asupan nutrisi dan menjaga kesehatan selama masa kehamilan.

 

Be the first to comment

Leave a Reply