Fun Night Bengkel Sabda dan Toyo Music Studio

Batam – Bengkel Sabda Event Organizer dan Manajemen TOYO Music Studio yang beralamat di Plamo Garden Blok G2 No. 11-12 Batam Center, Batam mengadakan acara “Fun Night Bengkel Sabda” di Angkringan Teh Poci, Nagoya Hill pada tanggal 3 Maret 2013 yang dimulai pada pukul 19.00 WIB. Kegiatan-kegiatan yang di adakan yaitu pentas seni musik dari band, akustik, stand-up comedy dan solo. Untuk dapat mengikuti acara ini caranya cukup gampang, hanya dengan datang ke Toyo Music Studio dan mendaftarkan diri saja.

Acara “Fun Night Bengkel Sabda” ini diisi oleh band-band Indie Batam seperti Band Cabin Cobian, Baioretto, Peace Band, Study Band, Apaya Band, Solo Agus Boomers, Bidy Tri Yulianto, Stand-up comedy oleh Jhody Setiawan serta Band anggota komunitas Bengkel Sabda.

Idhar Birowo selaku Pengurus Bengkel Sabda mengatakan “Acara Fun Night Bengkel Sabda di Angkringan Teh Poci, Nagoya Hill berjalan lancar dan mandapat kesan positif dari semua yang menghadiri acara Fun Night Bengkel Sabda ini, InsyaAllah acara musik seperti ini akan sering di adakan untuk mendongkrak terus semangat dari Komunitas Band Indie Batam dan kami juga berterima kasih untuk para tamu beserta band yang sudah menyumbangkan lagu dan datang di acara ini, dan untuk semua personil band dan anggota komunitas yang sudah membantu kelancaran acara”.

Akbar Kusuma Atmaja selaku pengurus manajemen Toyo Music Studio mengatakan bahwa, “Acara ini bertujuan untuk mempertemukan musisi-musisi yang berada di pulau Batam untuk dapat membuat Komunitas Band Indie Batam, karena visi ke depan kami akan mengadakan Tour Band Indie di kota-kota di Kepri, nasional dan mancanegara. Dengan harapan yang besar, jika komunitas komunitas di Batam dapat menggabungkan diri pada kegiatan kegiatan yang positif, akan dapat meningkatkan minat anak-anak muda pada musik ataupun kegiatan sosial dan melestarikan kebudayaan Indonesia, sehingga mempunyai tanggung jawab untuk bisa melestarikan kebudayaan, seni, dan sosial Indonesia.

Pengelola Angkringan Teh Poci, mengatakan “Acara Fun Night Bengkel Sabda dapat menambahkan jumlah pengunjung dengan sajian musik dan performa lainnya. Dikarenakan mengelola tempat makan angkringan memiliki tantangan tersendiri dibanding konsep biasa. Tantangan terberat yaitu bagaimana membuat tamu betah dan senyaman mungkin untuk berlama-lama menikmati suasana. Dengan cara memberikan sejumlah fasilitas, kepada para tamu dengan fasilitas yang sebaik mungkin. Kami ingin membuat lebih nyaman, dengan tempat yang baik dan bersih”. (BS/Arreza MP)

Leave a Reply